PENERIMAAN ANGGOTA BARU (PAB) 2016


            Penerimaan Anggota Baru atau yang biasa disebut PAB merupakan salah satu program kerja divisi Keanggotaan ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan. Dalam program kerja PAB ini, ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan mengajak mahasiswa baru ataupun mahasiswa lama jurusan Ilmu Perpustakaan se-DIY untuk bergabung ke dalam organisasi ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan dan bersama-sama mengembangkan ilmu perpustakaan, dokumentasi, dan informasi serta mengembangkan potensi kreatifitas mahasiswa ilmu perpustakaan. Kegiatan promosi selama PAB ini adalah membuka stand pendaftaran calon anggota baru di loby Fakultas Adab dan Ilmu Budaya UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Dalam seminggu terakhir membuka stand pendaftaran dan mahasiswa Ilmu Perpustakaan yang mendaftar sekitar 41 mahasiswa, di antara mereka ada mahasiswa lama ada juga mahasiswa baru yang mendaftar di organisasi ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan ini.

            Pada Sabtu, 24 September 2016 setelah calon anggota ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan periode 2016-2017 melakukan pendaftaran proses selanjutnya adalah mengikuti seleksi yang dilaksanakan di halaman Convention Hall UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta pukul 08.00-11.00 WIB. Dalam proses seleksi ini, calon anggota diwajibkan membawa sebuah karya berupa foto, karya tulis atau desain apapun yang bertemakan bebeas, maka dari situlah diketahui minat dan bakat mereka serta keseriusan mereka dalam mengikuti prosedur yang telah ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan tetapkan. Setelah datang ke tempat lokasi dan memperkenalan satu sama lain, calon anggota baru diwawancara satu persatu oleh anggota ALUS dan demisioner. Selama menunggu giliran diwawancara, calon anggota baru diperkenalkan dengan divisi-divisi yang ada di organisasi ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan, yaitu meliputi divisi Keanggotaan, divisi Pers, divisi Pengembangan Profesi dan divisi Pengabdian dan Pengembangan Masyarakat serta untuk mencairkan suasana para calon anggota baru dan anggota ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan bermain beberapa game bersama.

            Setelah semua calon anggota baru diwawancarai, di akhir acara ada sesi foto bersama calon anggota baru, anggota ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan dan demisioner sebagai kenang-kenangan.



PENERIMAAN ANGGOTA BARU (PAB) 2016 PENERIMAAN ANGGOTA BARU (PAB) 2016 Reviewed by Alus DIY on Desember 21, 2016 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.